Rabu, 17 Agustus 2011

BAKWAN KAKAP ORIENTAL

Bahan :
v  200 gr ikan kakap, buang duri dan cincang
v  30 gr kelapa parut
v  1 butir telur ayam, kocok
v  1 batang daun bawang, ambil putihnya, iris tipis
v  2 batang daun seledri, iris kecil
v  Minyak untuk menggoreng

Bumbu :
v  1 buah cabe merah, iris kecil
v  2 sdm saus tomat
v  1 sdm minyak wijen
v  1 sdm air jeruk nipis
v  1 bungkus saus teriyaki
v  Garam dan merica secukupnya

Cara Membuat :
v  Campurkan ikan dengan telur, daun bawang, kelapa parut, cabe merah dan daun seledri, aduk rata
v  Tambahkan garam, merica dan minyak wijen. Ambil 2 sdm adonan bakwan bentuk seperti lempengan tipis. Goreng dengan sedikit minyak hingga kecoklatan di kedua sisi. Angkat dan sisihkan.
v  Panaskan saus tomat dan saus teriyaki hingga mendidih. Tambahkan air jeruk nipis. Aduk rata. Siram diatas bakwan ikan. Sajikan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar